Majalengka, THE REAL NEWS ONE-- Salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas dan memiliki daya saing, PT. Angkasa Pura Indonesia melalui program TJSL CSR menggelar pelatihan bagi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Majalengka, Rabu, (13/11/2024).
Gelaran PT Angkasa Pura Indonesia itu sendiri meliputi Pelatihan Branding dan Pemasaran, serta Fasilitasi Pendaftaran Merek dan Uji Lab Produk.
"Diadakannya pelatihan ini atas dasar kebutuhan pelaku UMKM yang berada di Wilayah Kab Majalengka," ujar R.Indra Crisna Seputra selaku EGM PT. Angkasa Pura Indonesia Cabang Husein dan Kertajati di salah satu hotel yang ada di Kabupaten Majalengka.
Mengingat adanya permintaan ekspor, lanjut R. Indra, sehingga dirasa perlu diberi pembekalan dan fasilitasi agar menunjang legalitas dan memiliki daya saing.
Melalui program TJSL CSR ini, PT. Angkasa Pura Indonesia berharap dengan kegiatan ini dapat memberikan kontribusi dan memotivasi UMKM untuk percaya diri dengan produk yang dihasilkan dan ditawarkan baik kepada domestik maupun internasional.
"Tujuan atau output dari pelatihan ini tentunya adalah pelaku UMKM mendapatkan fasilitasi sertifikat merek yang bertujuan untuk menjaga nama brand agar terhindar dari tuntutan pihak manapun," tambahnya.
Selain itu, tujuan dari kegiatan tersebut adalah mendapat fasilitasi sertifikat Uji Lab Produk yang bertujuan untuk mengetahui kandungan gizi pada produk yang dihasilkan yang biasanya menjadi syarat utama dalam produk yang akan di ekspor.
"Setelah diadakannya pelatihan dan fasilitasi ini pelaku UMKM dapat menyerap ilmu yang disampaikan oleh narasumber, lalu sertifikat merek dan sertifikat Uji Lab yang didapat menjadi motivasi untuk kemajuan usaha yang dijalankan," bebernya.
Ia juga berharap supaya pelaku UMKM di Majalengka yang belum menerima kesempatan mengikuti pelatihan dan fasilitasi hari ini, di Tahun 2025 dapat libatkan dan pihaknya bisa memberikan kontribusi lebih agar program ini dirasakan merata dan berkesinambungan.
"Kami juga berterimakasih kepada Dinas Ketenagakerjaan, Koperasi dan UKM Kab Majalengka Khususnya Kepala Dinas yang selalu mendukung kami dalam program peningkatan UMKM di Wilayah Majalengka," ucap Indra.
"Tidak lupa juga bagi Komunitas UMKM Benua Citra Niaga yang menjembatani kegiatan ini sehingga kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan lancar," tandasnya.
Diketahui , kegiatan yang digelar di hotel ini melibatkan 75 peserta dari berbagai jenis usaha. Diantaranya Fashion, Kuliner, Kerajinan hingga produk kosmetik.(*)